8 Kampus di Jakarta Timur yang Ada Kelas Karyawan

Artikel ini membahas tentang informasi kampus di Jakarta Timur yang ada kelas karyawan untuk menjadi pertimbangan sebagai tempat kuliah.

Jakarta Timur, sebagai salah satu wilayah yang berkembang pesat, menawarkan berbagai fasilitas pendidikan tinggi yang mendukung perkembangan karier para profesional.

Banyak kampus di Jakarta Timur yang menyediakan program kelas karyawan untuk memenuhi kebutuhan para pekerja yang ingin melanjutkan pendidikan tanpa harus meninggalkan pekerjaan.

 Program kelas karyawan memungkinkan para pekerja untuk belajar di waktu yang fleksibel, biasanya di sore atau malam hari, serta pada akhir pekan.

Kampus di Jakarta Timur yang Ada Kelas Karyawan

Berikut ini adalah beberapa kampus di Jakarta Timur yang menawarkan program kelas karyawan:

1. Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma

Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma disingkat UNSURYA merupakan salah satu kampus di Jakarta Timur yang ada kelas karyawan.

Program perkuliahan karyawan di kampus ini memiliki jadwal yang fleksibel, biasanya pada malam hari atau akhir pekan.

Metode perkuliahan yang digunakan ada dua pilihan yaitu full online atau blended learning. Ada 9 program studi yang ditawarkan, mulai dari program D3, S1, hingga S2.

Berikut ini program studi atau jurusan yang ada di Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma:

  • D3 – Manajemen Informatika
  • S1 – Akuntansi
  • S1 – Ilmu Hukum
  • S1 – Manajemen
  • S1 – Sistem Informasi
  • S1 – Teknik Elektro
  • S1 – Teknik Industri
  • S2 – Manajemen
  • S2 – Ilmu Hukum

Alamat: Jl. Halim Perdana Kusuma No.1, RT.1/RW.9, Halim Perdana Kusumah, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur.

2. Institut Teknologi Budi Utomo

Institut Teknolgi Budi Utomo (ITBU) menawarkan program kuliah kelas karyawan dengan menggunakan metode perkuliahan blended learning.

Waktu kuliah kelas karyawan di ITBU dilaksanakan pada akhir pekan, yaitu pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Berikut ini program studi yang dapat Anda piliha di kampus Institut Teknologi Budi Utomo:

  • S1 – Arsitektur
  • S1 – Sistem Informasi
  • S1 – Teknik Elektro
  • S1 – Teknik Informatika
  • S1 – Teknik Mesin
  • S1 – Teknik Sipil

Alamat: Jl. Mawar Merah No.23, Pd. Kopi, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur.

3. Universitas Nusa Mandiri

Universitas Nusa Mandiri termasuk salah satu perguruan tinggi di Jakarta Timur yang menyediakan program kelas karyawan.

Program kelas karyawan ini menggunakan waktu kuliah yang fleksibel sehingga tidak mengganggu waktu kerja para mahasiswa, biasanya dilaksanakan pada akhir pekan dengan menggunakan metoder kuliah hybrid learning atau blended learning.

Adapun program studi yang dapat dipilih oleh calon mahasiswa, yaitu:

  • S1 – Bisnis Digital
  • S1 – Manajemen
  • S1 – Sistem Informasi
  • S2 – Ilmu Komputer

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin No.2, RT.8/RW.13, Cipinang Melayu, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur.

4. STIE Trianandra Pemuda

Kampus ini menyelenggarakan pendidikan yang berfokus pada bidang ekonomi. Selain memiliki kelas reguler, juga menawarkan program perkuliahan karyawan untuk para pekerja.

Kelas karyawan di STIE Trianandra Pemuda memiliki jadwal yang fleksibel, biasanya dilaksanakan pada malam hari atau akhir pekan. Metode perkuliahan yang digunakan yaitu tatap muka.

Adapun program studi yang tersedia untuk program kelas karyawan di STIE Trianandra Pemuda, yaitu:

  • S1 – Akuntansi
  • S1 – Manajemen

Alamat: Jl. Pemuda No.73, RT.1/RW.8, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur.

5. Universitas Krisnadwipayana

Universitas Krisnadwipayana adalah salah satu perguruan tinggi di Jakarta Timur yang menawarkan banyak pilihan program studi. Total prodi yang ada di kampus ini ada 17 yang terdiri dari program S1 dan S2.

Universitas ini juga memiliki program perkuliahan karyawan yang dijadwalkan pada malam hari atau akhir pekan. Metode perkuliahan yang digunakan ada tiga pilihan, yaitu Blended Learning, Full Online, atau Tatap Muka.

Berikut ini program studi atau jurusan yang dapat Anda pilih di Universitas Krisnadwipayana:

  • S1 – Akuntansi
  • S1 – Arsitektur
  • S1 – Ilmu Administrasi Negara
  • S1 – Ilmu Administrasi Niaga
  • S1 – Ilmu Hukum
  • S1 – Manajemen
  • S1 – Perencanaan Wilayah dan Kota
  • S1 – Sistem Informasi
  • S1 – Teknik Elektro
  • S1 – Teknik Industri
  • S1 – Teknik Informatika
  • S1 – Teknik Mesin
  • S1 – Teknik Sipil
  • S2 – Manajemen
  • S2 – Magister Teknik
  • S2 – Magister Ilmu Hukum
  • S2 – Magister Ilmu Administrasi

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin, Pondok Gede, Jakarta Timur.

6. Universitas Mpu Tantular

Universitas Mpu Tantular disingkat UMP merupakan perguruan tinggi yang berada di Jakarta Timur. Kampus ini punya beberapa program pendidikan, termasuk program perkuliahan karyawan bagi para pekerja yang ingin kuliah sambil kerja.

Program ini dijalanakan dengan menggunakan metode perkuliahan blended learning, full online, atau tatap muka. Jadwal kuliah dilaksanakan pada sore hari, pagi hari, atau akhir pekan.

Adapun program studi yang yang ditawarkan Universitas Mpu Tantular, yaitu:

  • S1 – Akuntansi
  • S1 – Arsitektur
  • S1 – Ilmu Hukum
  • S1 – Ilmu Komunikasi
  • S1 – Manajemen
  • S1 – Teknik Industri
  • S1 – Teknik Informatika
  • S1 – Teknik Mesin
  • S1 – Teknik Sipil
  • S2 – Magister Ilmu Hukum
  • S2 – Manajemen

Alamat: Jl. Cipinang Besar No.2, RT.5/RW.1, Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur.

7. Institut Agama Islam Al-Ghurabaa

Institut Agama Islam Al-Ghurabaa adalah perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan di bidang terkait agama Islam.

Kampus ini memiliki dua program studi unggulan yang banyak diminati, yaitu:

  • S1 – Pendidikan Agama Islam
  • S1 – Akhwal al Syakhshiyah (Hukum Keluarga Islam)

Kedua prodi tersebut memiliki program kelas karyawan yang dijalankan pada malam hari atau akhir pekan dengan menggunakan metode perkuliahan full online.

Alamat: Jl. Tenggiri Raya No.47, Rawamangun, Kota Jakarta Timur.

8. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi GICI Business School

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi GICI Business School adalah kampus yang bisa menjadi tempat Anda untuk melanjutkan pendidikan terkait bidang ekonomi.

STIE GICI menawarkan program perkuliahan karyawan yang sangat cocok untuk para pekerja yang ingin kuliah tanpa melepaskan pekerjaan tetapnya.

Program ini memiliki jadwal yang fleksibel, yaitu biasanya dijadwalkan pada pagi hari, malam, atau akhir pekan. Metode perkuliahan yang digunakan ada dua pilihan, yaitu hybrid learning dan full online.

Adapun program studi yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa STIE GICI, yaitu:

  • S1 – Akuntansi
  • S1 – Manajemen

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin No.17, RT.008/RW.015, Jatiwaringin, Kec. Pondok. Gede.

Itulah beberapa kampus di Jakarta Timur yang ada kelas karyawan yang bisa menjadi salah satu pertimbangan bagi Anda yang ingin kuliah sambil berkarir.

Dalam memilih kampus kelas karyawan, Anda bisa mempertimbangkan hal-hal seperti kurikulum yang digunakan, fasilitas, akreditasi kampus ataupun program studi, dan lokasi kampus yang mudah dijangkau.

Tinggalkan komentar